AdabAqidahBimbingan Islam

Ilmu Agama Itu Didatangi, Bukan Ilmu Yang Mendatangi

Para ulama menjelasakan,

العلم يؤتى و لا يأتي

“Al-Ilmu yu’taa wa laa ya’tii”

“Ilmu (agama) itu didatangi bukan ilmu yang mendatangi”

Perbedaan kita sekarang dengan ulama dahulu
karenanya dalam berbagai keterbatasan, ilmu mereka berkah

Sekarang tiap hari ilmu, nasehat, kisah-kisah motivasi dalam beragama dan ilmu tentang keimanan mendatangi kita, melalui teknologi dan medsos (BBM, WA, Facebook, twittwr dll)

Akan tetapi hati tetap keras, amal tidak bertambah, hati tidak semakin ikhlas bahkan semakin sombong

Karenanya hadirilah majelis ilmu datangi ilmu agama dan sumbernya. Karena inilah berkah dalam menuntut ilmu agama dan mencari berkah dari ilmu.

Dalam hadits,

ﻣَﻦْ ﺳَﻠَﻚَ ﻃَﺮِﻳْﻘﺎً ﻳَﻠْﺘَﻤِﺲُ ﻓِﻴْﻪِ ﻋِﻠْﻤﺎً ﺳَﻬَّﻞَ ﺍﻟﻠﻪُ ﻟَﻪُ ﻃَﺮِﻳْﻘﺎً ﺇِﻟَﻰ ﺍﻟْﺠَﻨَّﺔِ

“Barangsiapa menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu, maka Allah akan mudahkan jalannya menuju surga.”( HR: Muslim)

Ya, ilmu itu dicari dan dituntut setta didatangi, bukan mendatangi

Penyusun: Raehanul Bahraen

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button