Belajar Tauhid Ternyata Tidak Sesederhana yang Ku Kira
#IndonesiaBertauhid
-Ternyata pelajaran TAUHID tidak sesederhana yang ku kira
-Kiranya dahulu TAUHID hanya belajar supaya jangan syirik saja, ternyata tidak !
-Dalam pelajaran TAUHID diajarkan bagaimana tauhid itu bisa bertambah dan berkurang, bagaimana prinsip hidup agar meraih ketenangan dan kebahagiaan sejati dengan TAUHID
-Dalam Tauhid diajarkan agar nama-nama dan gelar yang yang dilarang karena melanggar tauhid, bagaimana ucapan yang dilarang karena melanggar tauhid, bagaimana optimis yang bisa menambah tauhid seseorang
-Dalam tauhid diajarkan bagaimana menghadapi cobaan, bagaimana meningkatkan ketergantungan hati hanya kepada Allah, bagaimana menerima takdir
-Dalam tauhid diajarkan bagaimana mengenal Allah dan perbuatannya agar kita lebih mengenal dan lebih mudah mencinta dan menggapai tujuan agar dicinta oleh Allah
-Pelajaran Tauhid sampai membahas bagaimana suatu negara dan suatu kaum bisa hidup makmur, berkah dan bahagia dengan tauhid
-Dibahas juga bagaimana kesempurnaan TAUHID seseorang bisa menyebabkan MASUK SURGA TANPA HISAB, semoga Allah menjadikan kita termasuk bagian ini
-Dibahas juga bahwa ibadah, muamalah bahkan kebaikan lainnua akan bisa sia-sia tanpa tauhid yang benar
-Dan masih banyak lagi pembahasan kitab tauhid lainnya yang sangat penting bagi umat Islam mempelajarinya
-Karenanya ulama sangat perhatian dengan kitab tauhid, berbagai macam kitab tauhid dan syarh (penjelasannya) telah disusun oleh ulama, mereka prioritaskan mengajarkan dan mendakwahkannya melebihi yang lainnya
-Sekarang kita bertanya pada diri kita, PERNAHKAH kita mempelajari kitab Tauhid SAMPAI SELESAI? Yang dasar saja, gak perlu yang tebal
-Atau minimal pernah membaca sampai selesai satu kitab tauhid, syukur-syukur dengan syarh nya (penjelasannya)
-Jika anda pernah baca komik atau novel sampai habis bahkan dengan sekali duduk (karena sangat semangat), ayolah anda bisa juga membaca buku tauhid, mempelajarinya dengan bimbingan ustadz dan ulama, terlebih jika mengklaim diri sudah “ngaji”
-Semoga ini menjadi motivasi lagi bagi kita untuk mempelajari dan mendakwahkan tauhid, karena tauhid inilah tujuan diciptakannya manusia
Allah Ta’ala berfirman,
وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْإِنْسَ إِلَّا لِيَعْبُدُونِ
“Dan tidaklah Aku ciptakan jin dan Manusia melainkan untuk beribadah (bertauhid) kepadaku”. (Adz Dzariyat: 56)
@Perum PTSC Cilengsi, Bogor
Penyusun: Raehanul Bahraen
Artikel www.muslimafiyah.com
debivsamir